PERLUKAH ANAK MASUK PRASEKOLAH?????
Bagi para orang tua ketika si buah hati sudah menginjak usia prasekolah adalah kebahagian tersendiri bagi para ibu di dunia yang memiliki buah hati.namun,ada berbagai jenis macam tentang kesadaran para orang tua dengan berbagai keterbatasan masing-masing tentunya. Tanpa kita sadari usia prasekolah adalah usia emas dimana sang anak dapat dengan cepat menyerap dan mengerti berbagai macam nilai.ilmu,dan norma kehidupan. Pendidikan yang dilakukan sejak dini adalah pilihan yang tepat untuk melatih dan emmbatu perkembangan anak secara optimal. Namun, ada beberapa spekulasi yang muncul disini berbagai macam pendapat mulai berdatangan satu pihak menyebut usia itu adalah usia sang anak bermain dan ada yang menyetujui hal itu.
Menurut saya pendapat kedua adalah benar usia ini adalah masa anak bermain untuk melatih rasa percaya diri dan mampu menerima berbagai macam perbedaan dan mengenalkan pada mereka bagaimana cara bersoosialisasi. Namun bermain dapat dilakukan dimana saja saat anak itu merasa senang dan tanpa beban melakukannya walaupun itu adalah pelajaran sekalipun ia akan merasa nyaman dan menganggap itu bagaian dari cara bermain,nah disinilah peran sekolah untuk mereka yang berusia 3 tahun sebelum sekolah regular. Orang tua dan sekolah disini salaing membutuhkan dan terlibat untuk mulai membantu sang anak bermain dan belajar sehingga semua dapat berjalan secara seimbang,orang tua dapat dibantu untuk membantu mengembangkan potensi-potensi yang belum terlihat didiri anak secara optimal dan tepat. Dan anak dibuat mengisi waktu bermainnya dengan kegiatan yang lebih bermanfaat bermain yang membawa pengetahuan baru ya itu dalah belajar sambil bermain.
Tidak di pungkiri bahwa usia mereka saat itu banyak mengalami kejenuhan ketika bermain dan bersosialisasi harus di batasi oleh peraturan dari pihak sekolah,namun yang harus di ingat oleh para orang tua adalah sekolah hanyalah salah satu mitra dalam upaya pendidikan dan pengajaran anak bukan segala-sagalanya pembelajaran dan perkembangan anak dimulai disini,namun peran maternal di keluarga adalah hal yang paling penting untuk sang anak. Dan bagaimana kita sebagai orang tua mampu memberikan hal yang paling baik untuk membantu perkembangan sang anak sehingga mereka dapat berkembang dengan rasa senang. Karena pendidikan yang paling tercatat di dalam sejarah kehidupan sang anak adalah pendidikan yang orang tuanya berikan kepadanya. Tugas kita sebagai orang tua untuk mengarahkan anak untuk memilih jalan pikiran yang benar untuk masa depannya yang mandiri dan mampu menolong dirinya sendiri didunia dan akhirat karena 2anak adalah amanah yang harus dipertanggungjawabkan dan keberhasilan ataupun kegagalan dari sang anak adalah keberhasilan dan kegagalan kita sebagai orang tuanya.
Resya buari dwi w
Tidak ada komentar:
Posting Komentar